021 2215 7991
Jl. Tol Jakarta-Cikampek Km 37
blog-img
02/05/2023

Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2023

Administrator | Pendidikan

Semangat Pagi sahabat Hoecken

Hari ini, Selasa 2 Mei 2023 adalah hari yang istimewa bagi dunia pendidikan. Seperti yang kita ketahui bahwa setiap tanggal 2 Mei diperingati sebagai “Hari Pendidikan Nasional”. Tahun yang lalu, penulis mencoba untuk menyampaikan sejarah singkat “Hari Pendidikan Nasional”, yang bisa dilihat kembali di

https://smapangudiluhurbernardusdeltamas.sch.id/artikel/hari-pendidikan-nasional-2-mei-2022 .

Pada tahun ini, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi menetapkan tema peringatan Hari Pendidikan Nasional 2023 adalah 'Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar'. Berdasarkan tema yang diangkat tersebut, terdapat sebuah cita-cita untuk bergerak dan membuat perubahan besar. Dengan begitu, semarak dalam Merdeka Belajar yang merupakan program dari pendidikan dapat segera terwujud. Tema Hari Pendidikan Nasional 2023 juga masih mengedepankan program inti pemerintah dalam memajukan pendidikan Indonesia yaitu melalui Merdeka Belajar.

Melalui situs resminya, Kemendikbudristek telah menerbitkan Pedoman Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2023 dengan nomor 12811/MPK.A/TU.02.03/2023. Didalamnya tercantum sejumlah ketentuan yang harus diperhatikan terkait pelaksanaan upacara Hardiknas 2023 tahun ini. Selain itu, juga telah ada penetapan tema serta logo peringatan Hardiknas 2023. Kemdikbudristek pun telah merilis logo Hardiknas 2023 yang dapat diunduh oleh masyarakat secara gratis. Logo Hari Pendidikan Nasional 2023 ini mempunyai kemiripan dengan logo yang digunakan di tahun-tahun sebelumnya. Perbedaan hanya terletak pada penulisan tahunnya saja. Adapun komponen logonya meliputi bintang, pena, dan juga keceriaan. Setiap komponen dalam logo ini mempunyai arti filosofi tersendiri. Seperti bintang artinya semangat, pena yakni simbol pendidikan, sementara keceriaan menggambarkan antusiasme masyarakat yang tinggi.

Hari Pendidikan Nasional atau disingkat Hardiknas merupakan hari yang ditetapkan pemerintah untuk mengenang jasa Ki Hajar Dewantara, tokoh penting bagi kemajuan pendidikan Indonesia sejak masa penjajahan. Pemerintah telah menetapkan Ki Hajar Dewantara sebagai Bapak Pendidikan Nasional. Tanggal 2 Mei sendiri merupakan hari kelahiran Ki Hajar Dewantara. Ketentuan ini tertuang dalam Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 67 Tahun 1961 tentang Hari-hari Nasional yang Bukan Hari Libur. Pemerintah menetapkan peringatan Hari Pendidikan Nasional setiap 2 Mei, meski bukan hari libur.

Pria yang lahir dengan nama Raden Mas Soewardi Suryaningrat itu menjadi sosok penting bagi kemajuan pendidikan Indonesia. Sebab dirinya berani mengkritik pemerintah Hindia Belanda karena hanya memberi akses pendidikan bagi keturunan Belanda dan kaum priyayi. Padahal, menurutnya, akses pendidikan merupakan hak semua orang. Lebih dari itu, melalui pendidikan pula, Indonesia bisa menjadi bangsa yang cerdas, mandiri, dan bebas dari penjajahan. Sayangnya, kritiknya itu membuat Ki Hajar Dewantara jadi diasingkan ke Belanda bersama Ernest Douwes Dekker dan Tjipto Mangoenkoesoemo.

Sepulangnya dari Belanda, Ki Hajar Dewantara mendirikan 'Tiga Serangkai' bersama kedua temannya itu. Lalu, mendirikan lembaga pendidikan Nationaal Onderwijs Instituut Tamansiswa atau Perguruan Nasional Tamansiswa. Ki Hajar Dewantara kemudian membentuk tiga semboyan yang diterapkan dalam sistem pendidikan Indonesia sebagai berikut.

Ing Ngarso Sung Tulodo yang berarti 'Di depan, seorang pendidik harus memberi teladan atau contoh tindakan yang baik'

Ing Madyo Mangun Karso yang berarti 'Di tengah atau di antara murid, guru harus menciptakan prakarsa dan ide'

Tut Wuri Handayani yang berarti 'Di belakang, guru harus bisa memberikan dorongan atau arahan'

Demikian kurang lebih sejarah Hari Pendidikan Nasional yang penulis coba rangkum dari beberapa sumber. Semoga dengan adanya peringatan Hari Pendidikan Nasional, semakin meningkatkan masyarakat Indonesia tentang pentingnya pendidikan dalam membangun negara yang lebih baik.  Hal ini agar sejalan dengan semangat Ki Hajar Dewantara yang mengajarkan bahwa pendidikan harus menjadi hak bagi semua orang.

Pendidikan adalah kunci bagi kemajuan dan keberhasilan suatu bangsa. Melalui pendidikan, kita dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan membangun generasi yang cerdas, kreatif, dan inovatif.

Selamat Hari Pendidikan Nasional 2023! Mari kita terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.

By: Leads

Bagikan Ke: