021 2215 7991
Jl. Tol Jakarta-Cikampek Km 37
blog-img
14/07/2023

Serunya MPLS di SMA PL

Administrator | Kegiatan Peserta Didik

Haloo sahabat Hoecken, hari ini aku mau cerita tentang pengalaman ku selama 5 hari mengikuti kegiatan MPLS. Kita mulai dulu yaa dari hari pertama MPLS…

10 Juni 2023, hari pertama MPLS. Hari pertama jadi anak SMA, di hari pertama MPLS kita mulai acara nya dengan upacara bersama unit lain. Setelah upacara kami kembali ke sekolah untuk mengikuti acara berikutnya, yaitu pembagian kelompok MPLS. Kemudian kami didampingi oleh kakak-kakak OSIS yang mengajak kami untuk berkenalan dan bermain bersama, kami juga dibuat untuk membuat yel-yel per kelompok. Ada juga pengenalan organisasi OSIS, MPK, dan juga Ambalan, diikuti juga oleh pengenalan lingkungan dan budaya sekolah oleh bagian kesiswaan. Untuk hari pertama aku rating 9/10. Di hari ke dua, kami mengikuti Pelatihan Baris Berbaris (PBB) oleh pihak kepolisian dan babinsa. Capek sih tapi, melalui kegiatan ini kami diajarkan untuk fokus dan disiplin. Di hari ini juga kami mempresentasikan yel-yel kelompok kami, dann yang paling kami tunggu tunggu adalah…. PEMBAGIAN KELAS! Hari kedua MPLS aku rating 10/10.

            Di hari ketiga MPLS kami menghabiskan waktu bersama wali kelas, kami menentukan pengurus kelas, membuat budaya dan peraturan kelas, dan juga membuat yel-yel kelas. Di hari ini juga kami mendapat sosialisasi untuk test skolatik dari pihak Quipper, test ini dilakukan untuk mengetahui mapel apa yang cocok untuk kami. Hari ketiga aku rating 10/10. Hari keempat, kami mengikuti seminar Penyuluhan Bahaya Narkoba dari pihak BNN dan juga GANNA. Tapi sebelum mengikuti seminar kakak-kakak OSIS menyiapkan game-game yang seru, setelah mengikuti seminar ada sosialisasi dari tim kurikulum untuk kegiatan pembelajaran selama satu tahun ke depan. Hari keempat aku rating 8/10.

            Ngga kerasa udah hari terakhir MPLS, hari ini seru bangett. Karena ada pameraan dari berbagai ekskul, ada ekskul masak, pingpong, mading, e-sport, futsal, basket. Dan ada penampilan spesial dari ekstra takewondo dan modern dance yang keren banget. Di hari terakhir kami semua menampilkan yel-yel yang sudah dibuat per kelas. Dan juga kita seru-seruan dengan nyanyi bareng-bareng. Hari terakhir MPLS aku rating 10/10.

By: Ruth Meilianty Wijaya

Bagikan Ke: