Hasil Refleksi kegiatan Jumat 20 Mei 2022
Misa
Teman yg kita kenal itu banyak tetapi hanya sebatas sapaan, dan bertemu di tempat yg sama. Sahabat yg kita miliki itu lebih sedikit dari pada teman, dan kalo sahabat itu yg sudah saling mengenal satu sama lain lebih tahu/lebih dalam lagi dalam mengenalnya. Bedanya yaitu kalo teman tidak saling terbuka karena belum sepenuhnya mengenal, sahabat itu bisa saja atau kapan saja untuk saling berbagi cerita, lebih leluasa dalam berbicara hal apapun karena sudah begitu dekat dan tidak segan untuk berbagi cerita. Mengenai sahabat, itu tidak hanya sebatas untuk melakukan hal-hal yg biasa dilakukan bareng tetapi dari sahabat bisa sama-sama berjuang bareng, menempuh pendidikan bareng, saling membantu dalam hal apapun yg sulit.nah maka dari semua itu supaya bisa mendapatkan hasil kedepannya dengan baik ataupun bagus dalam menjalankannya pasti ada hasil terbaik di depan mata yg sudah menunggu.
Talk show
Dibuka dengan MC yaitu ada Bu herlina dan pak revy. Setelah dibuka acara talk show nya dan beberapa penjelasan yg diberikan. Lalu ada tarian dari SMA PL,guru dan siswa berduet,dan ada anak-anak TK PL yg menari juga serta yg terakhir ada dance modern dari SMP PL .setelah itu semua dipentaskan ada nara sumber pertama yaitu Bu Lidia yg menceritakan awal mula ia masuk ke yayasan SMA PANGUDI LUHUR BERNARDUS dan menjelaskan awal-awal masuknya ia merasa di hormati sekali dan adanya rasa kekeluargaan dari bagian guru-guru PL. waktu itu ia yg mengajar dari TK hingga SMA sampai saat ini begitu hebatnya perjuangan dari bu Lidia. Nara sumber kedua yaitu ada bu Dwi ia juga menceritakan awal masuknya ke yayasan PANGUDI LUHUR BERNARDUS pada tahun 2004. Sampai saat ini, ia mempunyai semangat untuk mengajar siswa-siswinya. Nara sumber tekahir atau ketiga dari Br.Martinus selaku ketua pusat PANGUDI LUHUR yg berada di Semarang bruder juga menceritakan awal masuknya iya menjadi bruder hingga saat ini sudah 50 tahun menjadi seorang bruder.ia memberi motivasi terhadap guru-guru dan siswa-siswi SMA PL bernardus untuk selalu semangat,sabar,setia,dan tekun dalam menjalani kegiatan, pekerjaan, pendidikan maka jika dijalani/kerjakan dengan hal itu semua pasti akan berhasil karena jika kita menabur dapat menuai di kemudian hari.Dan tidak lupa untuk menjalankan Komunikasi yg Sehat bila terjadi kendala jika dikomunikasikan maka kendala tersebut akan terselesaikan dengan sesama dan akan selesai kendalanya.Tidak lupa juga bruder mengajarkan kita untuk saling berbagi saling mengasihi untuk TUHAN dan sesama kita.Karena TUHAN sudah memberikan apa yg kita butuhkan maka dari itu kita harus selalu bersyukur dan berterimakasih atas segala kebaikan TUHAN yg terjadi di hidup kita.
By: Laura Alexandria Anggur-X IPS