Hallo sahabat Hoecken, perkenankan saya untuk “sharing” pengalaman.
Pada perayaan ulang tahun SCTV yang ke 33, acara “SCTV 33 Extraordinary” tersebut menjadi lebih istimewa dengan kehadiran bintang-bintang ternama dan momen tak terlupakan. Pertunjukan tersebut bukan hanya merayakan ulang tahun stasiun televisi yang dicintai oleh masyarakat Indonesia, tetapi juga menyatukan suara-suara indah dalam sebuah harmoni yang memukau. Paduan suara yang terdiri dari individu-individu berbakat dari berbagai latar belakang, usia, dan pengalaman, berkumpul untuk menciptakan pertunjukan yang mempesona.
Ketika pada saat GR tidak kalah serunya, meskipun dengan keadaan yang sangat panas dan perasaan mager, Kita pun masih semangat GR apalagi ketika Agnez Mo datang. Dengan energi yang luar biasanya, dia dapat menyemangati semua individu. Dengan adanya semangat ini, kita gunakan untuk latihan sekeras mungkin dengan waktu yang tidak terlalu banyak.
Malam Puncak acara pun tiba, tetapi sebelum kita tampil sebagai choir. Kita menjadi supporter untuk penampilan Uni1ty dan Happy Asmara. Studio dipenuhi dengan penonton dan suasananya sangat meriah, kita menjadi supporter dalam 3 Lagu yaitu “Rungkad, Nemen, dan Ngopi Maseh” ya… semua lagunya berbahasa Jawa. Setelah itu kita beristirahat sebentar dan siap siap untuk tampil Choir.
Penampilan Choir bersama Agnez Mo dimulai dengan kata kata motivasi dari Agnez Mo dan 2 lagu yaitu “Coke Bottle dan Hide and Seek”. Setelah itu bagian Choir mulai, kita menaiki panggung dengan keadaan semangat dan senang dicampur dengan sedikit deg degan. Kita menyanyi 4 lagu Agnez Mo yaitu Overdose, F Boyfriend, Diamonds, dan F Yo Love Song, kita tampil dengan sekeras dan sebaik mungkin.
Tidak hanya para penampil, tetapi juga penonton yang menyaksikan pertunjukan merasa tersentuh oleh semangat dan keindahan yang disuguhkan. Terlepas dari perbedaan latar belakang, usia, atau status sosial, musik memiliki kekuatan untuk menyatukan hati dan jiwa dalam suatu momen yang maha indah.
Dalam akhir penampilan yang meriah, tepuk tangan penonton mengiringi Choir dan Agnez Mo meninggalkan panggung. Bagi para anggota Choir dan Saya, pengalaman tak terlupakan ini tidak hanya menjadi pengingat betapa pentingnya musik dalam menghubungkan manusia, tetapi juga sebagai bukti bahwa kerja keras dan dedikasi dapat menghasilkan prestasi yang mengagumkan.
Pengalaman tampil dalam Choir bersama Agnez Mo dalam perayaan HUT SCTV bukan hanya menghadirkan kenangan indah bagi para anggota Choir dan Saya, tetapi juga menjadi bagian dari cerita yang akan terus dikenang dalam sejarah acara tersebut. Momen di mana suara-suara menjadi satu, terciptalah harmoni yang dapat menyatukan. Semoga sepenggal sharing dari saya bisa membuat sahabat Hoecken juga bersemangat.
By: Kevin Kalani Pahlewi-XA