Halo sahabat Hoecken! Pada Rabu, 6 Maret 2024, siswa siswi kelas 10 dan 11 SMA Pangudi Luhur telah melaksanakan kunjungan ke beberapa perusahaan yang terletak di area Deltamas. Sebagai bagian dari kunjungan tersebut, siswa siswi kelas 10 berkesempatan melakukan kunjungan ke PT. SGMW Motor Indonesia. Ada apa saja ya di sana? Yuk di simak!
Kunjungan perusahaan ini dilakukan untuk menambah pengalaman baru bagi siswa siswi terhadap dunia industri contohnya PT. SGMW yang beroperasi dalam bidang otomotif. PT. SGMW Motors Indonesia atau bisa disebut sebagai SAIC General Wuling Motors Indonesia atau Wuling Motors merupakan perusahaan otomotif China pertama yang membangun pabrik di Indonesia. Pabrik ini dibuat untuk memproduksi dan memanufaktur mobil di Indonesia. Perusahaan ini memproduksi mobil dengan eneergi BBM dan juga Listrik. Perusahaan ini memiliki luas area sekitar 60 hektar yang terbagi menjadi dua bagian, yaitu area pemasok dan area produksi. Pembuatan lokasi pemasok yang dekat dengan tempat produksi bertujuan untuk mengurangi biaya distribusi logistik dan biaya sewa tempat. Tidak hanya menciptakan kendaraan ramah lingkungan, mereka juga peduli dengan lingkungannya. Perusahaan ini telah menerapkan Zero Waste di mana mereka mengelola kembali sampah dan limbah yang dihasilkan sehingga tidak mencemari lingkungan di area sekitarnya.
Selama kunjungan para siswa diajak untuk terlibat dalam proses turun langsung ke lapangan, melihat bagaimana proses produksi dijalankan. Perusahaan ini sangat menerapkan standar keselamatan seperti wajib berjalan di area trotoar dan menyebrang lewat zebra cross. Saat masuk ke area produksi, para siswa wajib berjalan di area hijau dan tidak melewati garis kuning demi keselamatan bersama. Di dalam area tersebut, beberapa bagian-bagian mobil dipasang dan dicek secara manual, lalu dioperasikan dengan lift. Saat itu mobil yang sedang diproduksi adalah BinguoEV, mobil kecil berbentuk lucu dengan 4 pintu dan warna yang menarik. Mobil-mobil yang telah selesai diproduksi kemudian diuji dengan cara dikendarai secara cepat dan melalui simulasi banjir. Hal ini dilakukan untuk memastikan keamanan pengendara, terutama untuk mobil listrik agar tidak menimbulkan risiko tersetrum. Bagaimana kalau mobil tidak memenuhi standar? Tenang saja, mobil yang tidak lulus standar akan diperiksa kembali dan diperbaiki sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Begitulah bagaimana kunjungan perusahaan kelas 10 ini berlangsung. Dengan kegiatan ini diharapkan dapat menambah wawasan para siswa terhadap berbagai bidang pekerjaan yang ada di dunia industri dan mendapatkan gambaran mengenai karir di masa depan.
Jadi bagaimana tertarik untuk bekerja di dunia industri ga nih? Apapun mimpimu, tetap semangat dan jangan menyerah ya!!!
By: Odelia Laura Darmastuti-X A