021 2215 7991
Jl. Tol Jakarta-Cikampek Km 37
blog-img
15/09/2023

Disiplin Mengelola Waktu

Administrator | Pendidikan

Halo sahabat hoecken! Ada gak sih dari kalian di sini yang suka ga keburu mengerjakan sesuatu atau merasa kalau waktu dalam sehari itu kurang? Sebenarnya semua itu bisa terjadi karena manajemen waktu yang salah. Jadi gimana ya caranya biar bisa mengelola waktu dengan benar? Yuk kita bahas.

Mengelola dan mengatur waktu dengan baik dapat membantu menjadikan sesuatu yang akan kita lakukan menjadi lebih efektif. Manajemen waktu harus selalu kita kembangkan dan bisa kita improvisasi. Untuk mengelola waktu, kita dapat melakukan hal-hal seperti berikut.

1. Membuat perencanaan:

Perencanaan akan mempermudah kita untuk menentukan hal apa yang terpenting dan harus kita lakukan terlebih dahulu. Dengan perencanaan, kita bisa mengetahui apa yang harus kita kerjakan selanjutnya tanpa membuang-buang waktu untuk menentukannya.

2. Mencari motivasi diri:

Dalam melakukan suatu pekerjaan pastinya akan ada suatu hambatan atau rintangan yang terjadi. Hal tersebut dapat memberikan kita pengaruh yang negatif, hal yang dapat kita lakukan untuk bangkit kembali adalah mencari motivasi diri sendiri.

3. Menghindari hal yang mengganggu fokus:

Biasanya ketika kita sedang melakukan sesuatu, perhatian kita dapat teralihkan dengan hal yang tidak penting seperti game, sosial media, dan hal lainnya. Kita dapat meletakkan perangkat gadget jauh dari kita dan mematikan notifikasi yang tidak penting. Sehingga fokus kita akan tetap terjaga pada hal yang seharusnya kita lakukan.

4. Menyusun skala prioritas:

Pada bagian ini, menyusun skala prioritas dapat membantu kita untuk memilah hal apa saja yang harus kita lakukan dan menghindari hal yang tidak seharusnya kita lakukan. Skala prioritas memudahkan kita dalam melakukan perencanaan.

5. Menetapkan batas waktu untuk menyelesaikan setiap tugas:

Salah satu teknik manajemen waktu ini bisa membuat kita lebih disiplin dan fokus dalam menyelesaikan pekerjaan. Diri kita akan terdorong untuk melakukan suatu pekerjaan sesuai dengan waktu yang sudah ditetapkan.

Maka dari itu, kita perlu mengelola waktu dengan baik. Mengelola waktu sangatlah berpengaruh bagi kehidupan kita. Terutama waktu merupakan hal yang berharga. Jangan sampai waktumu habis untuk hal yang sia sia ya!

Sumber: https://glints.com/id/lowongan/tips-untuk-manajemen-waktu/

By: Geovani Gladys / X-A

Bagikan Ke: