021 2215 7991
kurikulumsmapl@gmail.com
Jl. Tol Jakarta-Cikampek Km 37
blog-img
23/06/2024

International Applied Biology Olympiad yang mengasikan

Administrator | Prestasi

Halo sahabat Hoecken bagaimana kabarnya?

Saya harap semua dalam keadaan bahagia, karena tak terasa tahun ajaran 2023-2024 sudah selesai. Dan kita sudah mendapatkan laporan hasil proses pembelajaran, sehingga saatnya kita menikmati liburan bersama dengan keluarga tercinta.

Sambil menikmati waktu santai, saya mengajak sahabat Hoecken untuk mengingat kembali sejenak, ketika menyebut nama “Ruben widjaya”. Tentunya nama tersebut tidak asing lagi di telinga kita terutama yang selalu setia mengikuti website kami, karena prestasi akademiknya terutama di bidang Biologi di SMA Pangudi Luhur Deltamas sudah tidak diragukan lagi. Mulai dari kelas X hingga sekarang kelas XI dia telah menunjukkan prestasi akademik terbaiknya, dibidang olimpiade Biologi tingkat Kabupaten.

Beberapa bulan yang lalu, kami mendapatkan informasi dari MGMP Biologi Kab. Bekasi tentang Olimpiade Biologi Internasional. International Applied Biology Olympiad (IABO) dirancang untuk mengeksplorasi keterampilan abad ke-21 dan kemampuan internasional siswa dalam bidang sains khususnya Biologi. Siswa internasional diuji keterampilan dan ketangkasannya dalam mengerjakan soal-soal biologi yang dapat menumbuhkan hal positif sikap, terutama dalam hal berpikir kritis dan bersikap ilmiah. Setiap Peserta akan diberikan 1 soal studi kasus yang harus diselesaikan dan jawabannya harus dituangkan dalam karya ilmiah. IABO diselenggarakan oleh ISS (Indonesian Scientific Society), yaitu suatu organisasi nirlaba dengan visi utama memajukan dunia ilmu pengetahuan dan pendidikan di Indonesia melalui 3 bidang program yaitu Kolaborasi, Kompetisi dan Pengembangan. Selain itu, misi utama ISS adalah untuk mempromosikan, mengenali dan mendukung keunggulan dalam sains, memberikan nasihat ilmiah dalam bentuk kebijakan, membangun kerjasama global, pendidikan dan keterlibatan publik dan menjadi institusi yang menunjukkan pentingnya ilmu pengetahuan bagi semua orang. Sebelum mengikuti babak “grand final” ada 2 babak penyisihan yang dilakukan secara online. Berikut adalah sharing pengalaman dari teman kita tercinta.

“Pada kesempatan kali ini saya beruntung dapat mengikuti perlombaan International Applied Biology Olympiad atau IABO sebagai peserta Grand Finalist di Bali. Persiapan saya untuk lomba ini sudah dari bulan bulan sebelumnya, saya menyicil belajar dan membaca latihan soal. Namun, persiapan saya lebih mendalam sekitar 1 minggu sebelum lomba karena sudah mulai renggang jadwal saya. Saya diterbangkan ke Bali pada tanggal 20 Juni 2024 dimana saya diminta untuk regristrasi dan juga saya mendapat waktu untuk lebih mempersiapkan mental dan ilmu untuk perlombaan. Keesokan harinya tanggal 21 Juni 2024 merupakan hari testnya. Test terdiri atas cognitive test 60 soal dalam 60 menit, lalu ada pembuatan PPT menggunakan study case yang ditentukan oleh panitia. PPT tersebut dipresentasikan ke juri, 5 menit untuk mempresentasikan materi, lalu 5 menit untuk tanya jawab dari juri. Pengalaman saat melalukan test cukup mengegangkan karena memang waktunya menurut saya yang sangat mepet, terutama pada pembuatan PPT dimana itu jawaban dan penjelasan berasal dari buku referensi online dan jurnal penelitian. Setelah selesai test pada hari itu kita diberi waktu untuk istirahat. Pada hari ketiga 22 Juni 2024, kita diberi refreshing oleh panitia dengan mengikuti tur. Kita berhenti di Desa Panglipuran, makan siang di Kintamani, berkunjung ke GWK, makan malam di Jimbaran tepi pantai, lalu mampir ke Krisna oleh-oleh bali sebelum diantar kembali ke hotel. Pada hari ini juga selain tur dan menikmati pemandangan saya bisa bertemu dan berteman dengan murid-murid dari sekolah lain. Lalu pada hari terakhir saya di perlombaan IABO ini tanggal 24 Juni2024 ada closing ceremony dan pembagian award. Saya bersyukur bisa dapat membawa pulang medali silver, saya merasa perjuangan saya tidak menghianati. Namun memang ada beberapa hal yang bisa saya kembangkan supaya mendapat dorongan sedikit lagi mendapatkan medali emas. Saya bersyukur atas kesempatannya bisa mengikuti perlombaan internasional seperti ini di Bali dan walaupun hasilnya sudah bagus saya pribadi yakin bisa lebih dan akan terus berusaha.”

Wah, tentunya menyenangkan sekali setelah menyimak testimoni Ruben, saya pribadi sebagai guru Biologinya sangat senang dengan apa yang telah dia usahakan dan berikan. Hal ini membuktikan bahwa belajar Biologi itu mengasikan. Semoga prestasi ini bisa menyemangati teman-teman yang lainya untuk bisa mengikuti perlombaan apapun sesuai dengan bidangnya. Kami juag mengucapkan terimakasih atas dukungan Yayasan Pangudi Luhur yang telah memberikan kesempatan kepada kami untuk mengembangkan potensi yang kami miliki. Begitupun juga untuk orang tua yang telah ikut mensuport kegiatan ini serta terimakasih juga saya berikan kepada Mrs Prida yang dengan setia menggantikan saya untuk mendampingi selama kegiatan ini berlangsung.

Mari sahabat Hoecken yang masih ragu untuk memilih jenjang berikutnya setelah SMP, jangan ragu lagi, pilihlah SMA Pangudi Luhur Bernardus Deltamas sebagai pilihan yang paling tepat. Kami akan melayani dengan sepenuh hati dan akan memberikan kesempatan bagi semua peserta didik dalam mengembangkan bakat dan potensinya. 

Salam hangat dari kami,
Leads

Bagikan Ke: